Friday, July 12, 2013

Tips Kalau sedang Galau…

Kalau berbicara yang satu ini pasti semua orang pernah ngerasain juga.. pastinyaaa.
setiap orang mempunyai permasalahanya masing-masing. Ada yang berat dan tentu banyak juga yang ringan
itu tergantung kita menanggapinya (kata temen sih...).
tapi pernah nggak sih kita berpikir gimana untuk meyiasatinya…(kaya komandan mau atur strategi perang..). ini sih hanya sekedar berbagi aja sukur-sukur dapat membatu kalo tidak tetap semangat.

1. Selalu berpikir positif  thingking.
Kita selalu mengambil segala kemungkinan yang dapat terjadi. “koq dia yang naik jabatan sih bukan saya?“,Kenapa dia yang dipilih untuk memimpin department ini?“,“Mengapa kesempatan itu jatuh ke dia bukan saya..?”.. Yup hanya dengan berpikir seperti itu kita serasa enggak mau makan dan minum untuk 2 hari (hari ke 3 langsung makan banyak….hehehe). Coba kalo kita berfikir positif.. “Ternyata dia lebih kompeten dalam bidang itu jadi kayaknya jabatan itu cocok buat dia”, ” Dia Banyak relasi dan penyampaian visi dan misinya selalu tepat dan dia cocok untuk memimpin department ini”,” Dia telah berusaha keras untuk kesempata itu dan dia memang berhak untuk mendapatkannya”… so kayaknya pemikiran itu tidak salah ,yang penting jadikan semua itu semangat kita untuk berubah dan dapat mengejar cita-cita. Dan tidak patah arang tentunya.

2. Cari penyebab dan solusinya.
Biasanya ada asap pasti ada api, jadi kalo tiba-tiba dia telepon enggak bisa datang pada hari minggu untuk ngapel… hmmm coba dengerin dulu alasanya dengan seksama, jangan emosi, mungkin saja alasan yang di ungkapin ternyata masuk akal dan wajar saja kalo kita bisa  memahaminya. Dan kemudian buat suatu kesepakatan yang dapat diterima misalnya untuk minggu depan kalo ngapel minta dibawain martabak keju :)  (ngarep.com).

3. Meminta dan Berdoa.
Seperti halnya kalo kita mendapat musibah, tempat yang tepat untuk meminta adalah kepada-Nya, tidak ada salahnya kita curhat kepada-Nya karena biasanya Tuhan menjawab doa kita dengan cara yang berbeda.

4. It’s not the end of the world.
Betul, betul, betul… suatu masalah pasti ada jalan keluarnya. apakah karena kita mendapat nilai jelek ujian, atau tidak diterima diperguruan tinggi terbaik hidup kita akan hancur.. please dech.. live must go on.. coba berfikir simple bahwa semuanya mempunyai arti dan seperti kata diatas cari penyebab dan solusinya.. katanya Thomas Alfa Edison melakukan percobaan 999 kali dan sukses pada percobaan yang ke 1000… kalo hanya sekali kenapa harus menyerah.
Semoga membantu.. :)

No comments:

Post a Comment